Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2007/11/06 |
|
Selasa, 6 November 2007 Bacaan : Filipi 1:19-26 Setahun : Yeremia 37-39; Ibrani 3 Nas : Bagiku hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan (Filipi 1:21)
|
|
Sir Francis Bacon mengatakan, "Saya tidak percaya bahwa ada orang yang takut mati, mereka hanya takut pada serangan kematian." Woody Allen berkata, "Saya tidak takut mati. Saya hanya tidak ingin berada di sana ketika hal itu terjadi." Yang sangat menakutkan bukanlah kematian, melainkan detik-detik menghadapi kematian. Ketika Paulus dalam tahanan dan ada kemungkinan ia akan mati di sel penjara, ia membagikan pandangannya mengenai kehidupan dan kematian, "Hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan" (Filipi 1:21). Benar-benar cara pandang yang luar biasa! Kematian adalah musuh kita (1 Korintus 15:25-28), tetapi kematian bukanlah suatu akhir yang mesti ditakuti sedemikian banyak orang. Bagi orang percaya, ada sesuatu yang menunggu mereka di luar kehidupan ini, yaitu sesuatu yang lebih baik. Seseorang pernah berkata, "Bagi kepompong, sesuatu yang sepertinya adalah akhir kehidupan, bagi kupu-kupu, hal itu barulah awal kehidupan." George MacDonald menulis, "Alangkah anehnya ketakutan akan kematian! Kita tidak pernah takut saat melihat matahari terbenam." Saya menyukai ungkapan dari Filipi 1:21, "Bagi saya, hidup berarti kesempatan melayani Kristus, dan mati -- ya, berarti lebih baik lagi!" (FAYH). Selama menjalani kehidupan jasmani, kita berkesempatan untuk melayani Yesus. Namun suatu hari, kita akan benar-benar berada dalam hadirat-Nya. Ketakutan kita akan luntur ketika kita melihat-Nya muka dengan muka. Itulah "sesuatu yang lebih baik lagi" yang dimaksudkan Rasul Paulus! -- CHK BAGI ORANG KRISTIANI, KETAKUTAN AKAN KEMATIAN
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |