Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2005/10/14 |
|
Jumat, 14 Oktober 2005 Bacaan : 2Korintus 4:3-7 Setahun : Maleakhi 1-4 Nas : Bukan diri kami yang kami beritakan, tetapi Yesus Kristus sebagai Tuhan (2 Korintus 4:5)
|
|
Ketika Anda memikirkan istilah penginjilan, gambaran apa yang terlintas dalam pikiran Anda? Stadion besar yang penuh manusia? Buku kecil dengan serangkaian diagram? Seorang kristiani yang mengenakan pin bergambar ikan? Orang beriman yang taat, yang sedang berdebat dengan penyembah berhala? Seorang wiraniaga yang sedang meyakinkan orang yang enggan untuk "mencoba Yesus"? Bagi sebagian dari kita, penginjilan adalah kata dengan 11 huruf yang dihindari. Walaupun kita berpikir ini merupakan gagasan yang bagus untuk orang lain, kita yakin ini bukan untuk kita. Kita tidak cocok untuk menjadi "penjual", ataupun cukup mahir untuk berdebat dengan orang nonkristiani. Tetapi penginjilan sebenarnya tidak sama seperti menjadi "pedagang keliling" yang menipu orang untuk membeli apa yang tidak mereka butuhkan. Penginjilan bukanlah aktivitas seperti mencengkeram kerah baju seseorang, kemudian memaksakan iman yang tidak bisa masuk lebih dalam dari saku bajunya. Alangkah seramnya dakwaan ungkapan ini, "Anda bisa mengenali orang-orang yang telah diinjili olehnya dengan melihat penampilan mereka yang tampak murung." Penginjilan adalah menceritakan kepada orang lain apa yang kita ketahui mengenai Yesus. "Bukan diri kami yang kami beritakan, tetapi Yesus Kristus sebagai Tuhan" (2 Korintus 4:5). Tidak ada tipu muslihat. Tidak ada penipuan. Katakan kebenaran, kebenaran yang sesungguhnya, bukan yang lain, hanya kebenaran-dengan kasih. Lalu serahkan hasilnya kepada Allah -HWR KITA YANG MENGENAL SUKACITA KESELAMATAN
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |