Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2005/10/03 |
|
Senin, 3 Oktober 2005 Bacaan : 2Petrus 3:10-18 Setahun : Ezra 1-4 Nas : Waspadalah, supaya kamu jangan terseret ke dalam kesesatan orang-orang yang tak mengenal hukum, dan jangan kehilangan peganganmu yang teguh (2 Petrus 3:17)
|
|
Kehidupan sehari-hari dapat membahayakan kesehatan Anda. Demikian tesis buku Laura Lee 100 Most Dangerous Things In Everyday Life And What You Can Do About Them. Ini merupakan sindiran terhadap hal-hal yang membahayakan dalam hidup yang kurang disadari banyak orang, seperti kereta belanja (yang setiap tahunnya menyebabkan 27.600 kasus cedera di AS) serta mesin pencuci piring (yang membahayakan lebih dari 7.000 warga Amerika dan 1.300 warga Inggris setiap tahunnya). Salah satu alasan yang dikemukakan penulis dalam menyusun buku ini adalah "untuk mengolok-olok budaya takut". Sebaliknya, Yesus Kristus memanggil para pengikut-Nya untuk hidup dengan penuh keberanian dalam iman. Di situ tujuan kita tidak untuk menghindari bahaya, tetapi untuk menggenapi misi Allah dalam hidup kita di dunia. Rasul Petrus dengan jelas menggambarkan hari Tuhan, yang merupakan akhir dari dunia, seperti yang kita ketahui (2 Petrus 3:10). Tetapi bukannya dilemahkan oleh kecemasan, Petrus justru mengajak kita untuk melakukan persiapan sebaik-baiknya (ayat 14). Kemudian ia memperingatkan akan adanya orang yang memutarbalikkan Kitab Suci, katanya, "Waspadalah, supaya kamu jangan terseret ke dalam kesesatan orang-orang yang tak mengenal hukum, dan jangan kehilangan peganganmu yang teguh" (ayat 17). Kecemasan dengan kadar yang tepat akan membantu melindungi kita, tetapi kalau berlebihan justru dapat membuat kita tidak berdaya. Yang paling harus kita takutkan adalah jika kita tidak dapat memercayakan hidup sepenuhnya kepada Allah -DCM KEKUATAN KRISTUS DI DALAM DIRI ANDA JAUH LEBIH BESAR
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |