Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2014/09/29 |
|
Senin, 29 September 2014 Bacaan : 1 Yohanes 2:28-3:18 Setahun : Zakharia 8-14 Nas : Jadi, siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: Yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang. (2 Korintus 5:17)
|
|
Mungkinkah kita sebagai manusia baru dalam Kristus menaati perintah Allah? Misalnya perintah "hidup di dalam Roh" (Gal. 5:16). "Kasihilah musuhmu". "Janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan, tetapi kalahkanlah kejahatan dengan kebaikan". "Berdoalah bagi orang yang menganiaya kamu". "Bila seterumu lapar, berilah dia makan dan bila ia dahaga berilah minum". Jawabannya bukan cuma "mungkin", tetapi: manusia yang sudah dilahirkan baru dalam Kristus, pasti bisa melakukannya! Mengapa? Sebab kita sudah dimerdekakan Kristus dari kuasa dosa (Rm. 8:2), dan diberi-Nya kuasa untuk menjadi anak Allah (Yoh. 1:14). Dalam Kristus, Allah melimpahi kita dengan kasih dan kemurahan-Nya (1 Yoh. 3:1). Kristus tinggal dalam hidup kita hingga hati kita meluber dengan kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, penguasaan diri (Gal. 5:22-23). Ya! Kesadaran bahwa Tuhan begitu mencintai kita yang hina dan tak layak karena dosa, dan memerdekakan kita dari belenggu dosa, membuat kita memiliki persediaan kasih, pengampunan, kebaikan, dan kemurahan yang begitu melimpah. Semuanya bisa kita bagikan kepada setiap orang yang ada di sepanjang perjalanan hidup kita. Ingatlah kisah wanita pendosa yang diampuni dosanya (bdk. Yoh. 4:13-14, Luk. 7:41-48). Ketika dengan penuh kasih Kristus mengasihi dan memberinya hidup baru, dari hatinya muncul kasih yang meluap dan cukup untuk dibagikan kepada semua orang. Apakah Anda juga mengalami hal ini? Jika ya, bagikanlah! -- Susanto /Renungan Harian KETIKA KRISTUS MENJAMAH KITA DENGAN KASIH,
Dilarang mengutip atau memperbanyak materi Renungan Harian® tanpa seizin penerbit (Yayasan Pelayanan Gloria) Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |