Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2002/08/09

Jumat, 9 Agustus 2002

Bacaan   : Mazmur 78:1-8
Setahun : Mazmur 77-78; Roma 10
Nas       : Semuanya ini telah menimpa mereka sebagai contoh dan dituliskan untuk menjadi peringatan bagi kita (1Korintus 10:11)

CONTOH NYATA

Penulis Ronald Rood mengajar anak-anak kelas dua dengan memberikan presentasi melalui slide mengenai sebuah gunung berapi di Hawai. Gambar-gambar itu menunjukkan lava cair yang mengalir ke laut dan uap panas yang membubung ke udara sampai setinggi satu setengah kilometer. Pemandangan itu tampak begitu nyata sehingga anak-anak seolah-olah bisa mendengar suara gemuruhnya. Kemudian Rood mengedarkan sepotong lava beku agar anak-anak dapat mengamatinya. Sesudah semua anak memegang lava tersebut, seorang anak kecil membawanya kembali ke depan kelas. Dengan hati-hati ia memainkan batu tersebut di tangannya, lalu tiba-tiba berteriak dengan membelalakkan mata, "Pak, lavanya masih hangat!"

Itulah kekuatan imajinasi! Seandainya saja kisah-kisah mengenai umat Allah dalam Alkitab dapat sedemikian hidup bagi kita. Kenyataan yang diungkapkan dalam cerita-cerita Alkitab harus dapat kita hayati dengan sungguh-sungguh. Musa, misalnya, tahu bagaimana rasanya tidak aman. Umat yang dipimpinnya keluar dari Mesir menangis dan mengeluarkan air mata garam karena kepanasan sehingga meninggalkan gores-gores luka pada wajah mereka yang diterpa angin. Hati mereka remuk redam ketika ketakutan. Kepala mereka sakit ketika merasa lelah dan lapar. Urat di leher mereka membesar ketika marah. Mata mereka basah saat tertawa.

Tokoh-tokoh dalam Alkitab benar-benar pernah ada. Mintalah agar Allah membuat pengalaman mereka menjadi nyata bagi kita, sehingga kita dapat belajar dari teladan mereka (1 Korintus 10:11) -MRD II

ORANG-ORANG YANG HIDUP DI MASA LALU
DAPAT MEMBERI KITA PETUNJUK UNTUK HIDUP DI MASA KINI

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org