Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2001/07/24

Selasa, 24 Juli 2001

Bacaan   : Mazmur 77:2-16
Setahun : Pengkhotbah 10-12
Nas       : Untuk selamanyakah Tuhan menolak dan tidak kembali bermurah hati lagi? (Mazmur 77:8)

DIA MENYEMBUNYIKAN WAJAH-NYA

Pernahkah Anda merasa seolah tidak dapat berhubungan dengan Allah melalui doa? Jika ya, Anda tidak sendiri. Banyak orang juga mengalaminya.

David Brainerd adalah seorang utusan Injil saleh yang melayani orang-orang Indian Amerika Utara pada masa penjajahan. Ia menyimpan sebuah buku harian tempat ia mencatat semua pengalaman suka dan dukanya. Suatu kali ia menulis demikian, "Saya tidur di atas tumpukan jerami, pekerjaan saya berat dan sangat sulit, dan saya hampir tidak melihat bayangan kesuksesan yang dapat menghibur saya .. Namun yang paling menyedihkan dari semua kesulitan ini adalah bahwa Tuhan menyembunyikan wajah-Nya dari saya." Tatkala Allah sepertinya tidak mendengarkan dan "lupa menaruh kasihan" (Mazmur 77:10), apakah yang seharusnya Anda lakukan?

o Sadarilah bahwa bukan hanya Anda yang mengalaminya, yang berarti Anda tidak dibuang dari keluarga Allah. o Carilah seorang saudara seiman yang dapat Anda ajak berbagi rasa dan mintalah agar ia mendoakan Anda (1 Tesalonika 5:25). o Renungkanlah kebenaran-kebenaran Kitab Suci dan hal-hal yang telah Allah kerjakan untuk Anda di masa yang lalu (Mazmur 77:12,13). o Tetaplah berdoa dalam iman kepada Allah yang agung, meski surga tampak begitu sunyi (Lukas 18:1).

Ingatlah, Allah kita adalah "Allah yang melakukan keajaban"! (Mazmur 77:15)-VCG

KETIKA ANDA BERDOA,
JANGAN RAGU DAN BERDIAM DIRI -- TERUSLAH BERBICARA KEPADA-NYA

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org