Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2001/07/15 |
|
Minggu, 15 Juli 2001 Bacaan : Roma 12:3-8 Setahun : Amsal 12-14 Nas : Demikianlah kita mempunyai karunia yang berlain-lainan menurut kasih karunia yang dianugerahkan kepada kita (Roma 12:6)
|
|
Dari survei yang dilakukan terhadap 350.000 orang, empat di antara lima orang memiliki pekerjaan yang tidak sesuai dengan keahlian yang dimiliki. Survei tersebut juga menegaskan bahwa persyaratan yang biasa diminta, seperti misalnya pendidikan dan pengalaman, sebenarnya sulit dipakai untuk menilai kesesuaian seorang pelamar dengan posisi tertentu. Faktor penentu cocok tidaknya seseorang dengan suatu pekerjaan adalah talentanya. Talenta yang tepat sangat berpengaruh terhadap keefektifan kita dalam melayani pekerjaan Tuhan. Faktor pendukung seperti bakat dan pengalaman memang juga ikut berpengaruh. Akan tetapi Allah, melalui Roh Kudus, secara luar biasa mengaruniai setiap anak-Nya dengan karunia rohani yang unik untuk melayani gereja-Nya (Roma 12:3-8; 1 Korintus 12). Kita akan dapat berfungsi dan mengerjakan yang terbaik bagi Tuhan, jika kita melakukannya sesuai talenta yang telah dikaruniakan-Nya kepada kita. Bila kita berusaha menjadi pribadi yang bukan diri kita, maka hanya akan sia-sia dan kecewa. Allah menghendaki agar kita menemukan dan memiliki kepastian tentang karunia kita. Mungkin sebagian di antara kita merasa tidak enak membicarakan kelebihan-kelebihan diri. Namun sebenarnya karunia bukanlah kehebatan pribadi yang dapat kita sombongkan. Sang Pencipta sendiri telah mengaruniakan talenta-talenta dalam diri kita agar bermanfaat bagi orang lain, dan untuk memenuhi setiap tujuan Allah. Setelah menemukan talenta kita, mari kita persembahkan kembali semua itu kepada Allah dengan membangun gereja-Nya melalui bidang pelayanan yang tepat-MRD II BANYAK ORANG MELAKUKAN KESALAHAN FATAL
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |