Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2003/07/01

Selasa, 1 Juli 2003

Bacaan   : Amsal 19:17-22
Setahun : Mazmur 112-114
Nas       : Sifat yang diinginkan pada seseorang ialah kebaikannya (Amsal 19:22)

BERBUAT BAIK

Richard W. De Haan: 21 Februari 1923 -- 16 Juli 2002

Di bulan ini Anda akan membaca kumpulan artikel pilihan yang ditulis oleh Richard W. De Haan, penulis setia "Our Daily Bread", sekaligus mantan guru Alkitab serta pemimpin RBC ministries. Setelah menderita sakit cukup lama, beliau berpulang kembali kepada Juruselamatnya pada tanggal 16 Juli 2002.

Richard terlibat dalam penerbitan ODB sejak pertama kali diterbitkan yaitu pada tahun 1956. Beliaulah yang menyarankan pemberian nama "Our Daily Bread" pada kumpulan renungan ini. Beliau selalu dikenang dengan penuh kasih karena pengajaran tentang Alkitab yang jelas dan praktis, dan juga karena perkataan beliau yang hangat dan menguatkan.

"Kegelapan besar" pada tanggal 9 November 1965 merupakan pengalaman yang tak terlupakan. Gangguan listrik dalam skala besar ini telah mengakibatkan kegelapan di delapan negara bagian di sebelah timur laut Amerika, serta sebagian Ontario dan Quebec di timur Kanada -- meliputi 128.000 kilometer persegi dan berdampak pada 30 juta orang.

Tanpa penerangan listrik, kebutuhan akan lilin pun meningkat dengan pesat. Seorang penyiar sebuah stasiun radio di New York yang tetap mengudara karena memiliki sumber listrik cadangan melaporkan,
"Sebuah drama menarik sedang ditayangkan di jalan-jalan. Harga
lilin di banyak toko telah meningkat dua kali lipat. Namun, ada
juga beberapa pedagang baik hati yang menjualnya hanya setengah
harga, atau bahkan memberikannya secara cuma-cuma."

Pada saat darurat ini, beberapa pemilik toko lebih mengutamakan kepedulian mereka terhadap sesama daripada keinginan untuk memperoleh keuntungan pribadi. Namun, sebagian lainnya memanfaatkan situasi ini lebih untuk keuntungan pribadi daripada rasa peduli akan sesama. Situasi yang sama menghasilkan dua tipe orang yang berbeda, yaitu yang mencari kepentingan diri sendiri dan yang memikirkan kepentingan orang banyak.

Bagaimana seharusnya kita menyikapi situasi ini? Apakah kita memiliki rasa belas kasihan kepada orang yang membutuhkan dan menunjukkan kebaikan kepada mereka? (Amsal 19:17,22). Satu-satunya respons yang tepat terdapat dalam Galatia 6:10, "Selama masih ada kesempatan bagi kita, marilah kita berbuat baik kepada semua orang" -- Richard De Haan

TIDAKLAH SULIT MENEMUKAN PELUANG UNTUK BERBUAT BAIK

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org