Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2004/03/19

Jumat, 19 Maret 2004

Bacaan   : Galatia 5:13-26
Setahun : Yosua 1-3; Markus 16
Nas       : Hiduplah oleh Roh, maka kamu tidak akan menuruti keinginan daging (Galatia 5:16)

MANUSIA KUPU-KUPU

Internet adalah salah satu perkembangan paling luar biasa di zaman kita. Sungguh menakjubkan bahwa dengan beberapa ketukan pada kibor komputer, Anda dapat menemukan alamat Paman Frank di New York, resep hidangan ikan ala Brazil, atau statistik tentang atlet favorit Anda.

Namun, tentu saja internet juga turut membuka dunia yang penuh dengan pilihan dosa. Itu sebabnya banyak provider internet menawarkan sebuah layanan untuk melindungi komputer keluarga dari situs-situs yang mempromosikan hal-hal yang tidak bermoral. Sebuah perusahaan memajang pria berwajah lucu yang berpakaian seperti kupu-kupu untuk menggambarkan jasa layanan mereka. Dalam iklan itu ditunjukkan betapa ia melindungi anak-anak dari berbagai kegiatan yang tidak bermoral.

Orang kristiani juga memiliki sumber yang serupa, tetapi sumber ini tidak menarik biaya dari kita setiap bulannya. Sumber itu bukanlah manusia kupu-kupu, melainkan Roh Kudus yang hidup di dalam hati setiap orang percaya. Saat kita mencari pimpinan dari firman Allah dan berdoa, Dia akan memampukan kita untuk mendeteksi dan menyaring hal-hal yang tidak bermoral. Dia akan menolong kita menjauhi tempat yang tidak benar, tidak melakukan apa yang tidak seharusnya dilakukan, dan tidak mengatakan hal yang tidak seharusnya diucapkan.

Dunia, seperti halnya internet, memiliki banyak hal yang harus kita hindari. Bila setiap hari kita berusaha untuk hidup di dalam Roh dan bersandar pada hikmat serta kuasa-Nya, maka kita akan tetap bersih -- Dave Branon

ROH KUDUS ADALAH PELINDUNG
YANG SENANTIASA HADIR DALAM HATI KITA

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org